Toyota Bangun Pabrik Kendaraan Listrik Lexus di Shanghai
Jakarta – Toyota Motor Corporation mengumumkan rencana pembangunan pabrik kendaraan listrik (EV) di Shanghai, Tiongkok, khusus untuk merek mewah Lexus.
“Toyota memutuskan mendirikan perusahaan milik penuh untuk pengembangan dan produksi Lexus BEV (kendaraan listrik bertenaga baterai) dan baterai di Shanghai, Tiongkok,” ujar Toyota dalam pernyataan resmi.

Baca Juga
Produksi akan dimulai setelah 2027, dengan pabrik baru ini menciptakan 1.000 lapangan kerja dan kapasitas produksi tahunan sekitar 100.000 kendaraan.
Toyota menaikkan perkiraan laba bersih tahunannya menjadi 4,52 triliun yen (Rp 560 triliun) dan pendapatannya menjadi 47 triliun yen (Rp 591 triliun).
“Revisi ke atas ini mempertimbangkan kemajuan dalam memperkuat daya perolehan, yang didukung oleh upaya peningkatan seperti daya saing produk,” terang perusahaan.
Meskipun banyak produsen mobil asing kesulitan di Tiongkok, dominasi kendaraan listrik (EV) menjadi salah satu alasan Tiongkok menyalip Jepang sebagai eksportir kendaraan terbesar tahun lalu. Produsen mobil Jepang kehilangan pangsa pasar EV karena berfokus pada kendaraan hibrida.
“Strategi Toyota menawarkan berbagai kendaraan, termasuk hibrida, telah membuahkan hasil di pasar seperti Amerika Serikat,” ungkap Toyota.
Kendati penjualan kendaraan listrik hibrida Toyota meningkat, penjualan kendaraan di Tiongkok secara keseluruhan turun pada periode April-Desember 2023.
Honda dan Nissan, dua produsen mobil terbesar setelah Toyota di Jepang, juga mempertimbangkan merger untuk memperkuat posisi mereka di bidang EV dan teknologi self-driving. Namun, diskusi tersebut dilaporkan menemui kesulitan karena Honda menawarkan menjadikan Nissan sebagai anak perusahaan.
(Sumber: AFP)
Artikel ini disadur dari Berani Masuk Kandang Macan, Toyota Bangun Pabrik Lexus di Shanghai