BCA Digital luncurkan Fitur BluRDN, Bidik Nasabah Generasi X dan Milenial

Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta – PT Bank Digital BCA memperkenalkan fitur baru rekening dana nasabah Blu by BCA, yakni bluRDN. Fitur ini memudahkan nasabah membuka rekening untuk transaksi di pasar saham.

SVP Head of Digital Business BCA Digital Edwin Tirta mengatakan fitur baru ini menargetkan pengguna dari generasi X dan Milenial. “Platform ini sangat disukai generasi Y dan X, diharapkan jutaan nasabah kami yang sudah punya Blu by BCA Digital untuk mulai bertransaksi,” ucapnya di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Kamis, 27 Februari 2025.

Pengguna bluRDN dapat bertransaksi saham langsung tanpa berpindah platform. Edwin mengatakan peluncuran bluRDN sebagai langkah konkret anak perusahaan BCA tersebut mendorong kemudahan dan inklusivitas investasi saham.

Fitur ini memudahkan nasabah membuka rekening bluRDN secara online melalui Blu by BCA dan aplikasi atau situs sekuritas yang bermitra dengan Blu. Sehingga pembukaan rekening dapat dilakukan dengan cepat dan praktis.

BluRDN juga memudahkan nasabah memantau mutasi dan saldo langsung di dalam aplikasi Blu tanpa perlu berpindah aplikasi. Operasional sistem yang berjalan 24 jam selama tujuh hari membuat kebutuhan pengisian dana atau top-up, transfer hingga akses mutasi rekening tersedia kapan saja dan di mana saja. Top-up juga bisa dilakukan tanpa batasan biaya minimum.

Selain itu, Edwin memaparkan terdapat bonus untuk transaksi saham bagi pengguna baru BluRDN. Yakni bonus saldo Blu senilai Rp 25 ribu, juga spesial biaya atau fee beli saham 0,15 persen dapat menjual 0,25 persen. Dengan transaksi sebanyak-banyaknya di BluRDN, nasabah bisa dapat lot saham BBCA. Beli saham di BCA Sekuritas juga dapat cashback hingga Rp 50 ribu.

Pilihan Editor: Sri Mulyani Disebut-sebut akan Terbitkan SBN untuk Danai 3 Juta Rumah, Ekonom BCA Ingatkan Ini

Terpopuler

Bantuan TNI Evakuasi Warga Palestina Gaza ke Nusantara

News

Bantuan TNI: 3 Pesawat Evakuasi Warga Palestina dari Gaza ke Indonesia

Panglima TNI Siapkan Pesawat Angkut Korban Palestina Jakarta – Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menyatakan telah menyiapkan pesawat untuk mengevakuasi ...

Arus Balik Lebaran Idul Adha: 154 Ribu Kendaraan Padati Jabodetabek

News

Lalu Lintas Arus Balik Lebaran Idul Adha: 154 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabodetabek

Arus Balik Idul Adha, 154.443 Kendaraan Kembali ke Jabodetabek Jakarta – Sebanyak 154.443 kendaraan tercatat kembali ke wilayah Jabodetabek pada ...

Warga Pati Diingatkan Polda Jatim: Hindari Generalisasi

News

Pemilik Rental Mobil di Pati Tewas Dikeroyok, Awalnya Hanya 3 Angkot

Pemilik Rental Mobil Dikroyok hingga Meninggal Jakarta – Burhanis (52), pemilik rental mobil Mitra Cempaka di Kemayoran, Jakarta Pusat, meregang ...

News

Bangun Komunitas Penggemar Global, Stanly Raih Pendanaan $8 Juta

Los Angeles – Stanly, platform inovatif yang menghubungkan para penggemar, hari ini mengumumkan pendanaan pra-Seri A senilai $8 juta. Pendanaan ...

Penurunan Produksi Toyota Akibat Persaingan Tiongkok yang Sengit

News

Penurunan Produksi Global Toyota di Bulan Mei Akibat Persaingan Ketat di Tiongkok

Produksi Global Toyota Turun pada Mei Jakarta (ANTARA) – Toyota Motor Corp melaporkan penurunan produksi global sebesar 4,1% pada Mei ...

black samsung android smartphone on orange table

News

Joe Biden Ungkap Urgensi Pemindahan Ibukota

Presiden Joe Biden menyatakan urgensi pemindahan ibu kota Indonesia dari Jakarta ke Kalimantan Timur. Ia menyampaikan alasan tersebut saat bertemu ...

Tinggalkan komentar